IMG-LOGO

Tingkatkan Keamanan Di Lantai 2 MI, Mahasiswa KKN UNDIP Lakukan Pemasangan Fiber Pada Pagar Pembatas

Create By 15 August 2024 63 Views

Magelang (27/07/2024) – Dalam upaya menciptakan lingkungan yang lebih aman dan nyaman di Madrasah Ibtidaiyah (MI) Al-Islam Desa Donomulyo, Kecamatan Secang, Kabupaten Magelang, Anisa Sunhidayah, mahasiswa KKN TIM II Universitas Diponegoro dari program studi Teknik Industri melaksanakan salah satu Program Monodisiplin dengan judul “Program Pemasangan Fiber dalam Upaya Peningkatan Keamanan di Lingkungan Sekolah”. Dengan persetujuan dari pihak sekolah, pada Sabtu, 27 Juli 2024 dilakukan pemasangan penutup pagar pembatas di tepi lantai 2 gedung sekolah menggunakan bahan fiber. Program ini bertujuan untuk meningkatkan keamanan serta kenyamanan di lantai 2 Madrasah Ibtidaiyah (MI), terutama dalam mengantisipasi tempias saat turun hujan. Selain itu, penutup pagar ini juga berfungsi melindungi pojok baca yang terletak di lantai 2 dari percikan air hujan, sehingga buku-buku yang ada tetap terjaga kualitasnya.

 

Program ini dilatarbelakangi oleh kondisi infrastruktur lantai 2 Madrasah Ibtidaiyah (MI) Al-Islam Donomulyo yang memiliki pagar pembatas besi terbuka, dimana jika terjadi turun hujan, dapat menimbulkan potensi bahaya bagi para siswa dan meningkatkan risiko terjadinya kecelakaan seperti tergelincir dikarenakan air hujan dapat dengan mudah masuk ke area koridor lantai 2. Kondisi lingkungan yang terbuka di area lantai 2 juga dapat mengakibatkan pojok baca yang ada di lantai 2 terkena tempias saat turun hujan yang dapat mengakibatkan risiko kerusakan pada buku-buku dan pastinya menggangu kenyamanan siswa saat belajar di area tersebut.  

 

Menyadari pentingnya menciptakan lingkungan belajar yang aman dan kondusif, Anisa Sunhidayah, mahasiswi KKN Universitas Diponegoro merancang program untuk mengatasi permasalahan tersebut, yaitu dengan merancang dan melaksanakan program pemasangan penutup pagar pembatas menggunakan fiber. Pemilihan bahan fiber didasarkan pada pertimbangannya yang tahan air, kuat, dan mudah dipasang, sehingga dapat memberikan perlindungan yang optimal.

 

Pemasangan fiber dilakukan dengan melibatkan seluruh anggota tim KKN dan dukungan dari warga sekitar. Tahap pertama dimulai dengan pengukuran dan persiapan bahan fiber yang akan dipasang. Selanjutnya, penutup fiber dipasang disepanjang area tepi lantai 2 yang telah ditentukan. Pemasangan dilakukan dengan menggunakan mesin bor listrik dan tang rivet dengan penggunaan baut dan paku rivet agar fiber dapat terpasang dengan rapi dan kokoh, sehingga dapat bertahan lama dan berfungsi optimal. Pemasangan ini juga dilakukan dengan memperhatikan estetika, agar tetap selaras dengan desain keseluruhan bangunan madrasah. Proses pemasangan dilakukan dengan teliti untuk memastikan penutup terpasang dengan kuat dan sesuai dengan standar keamanan.

 

Hasil Pemasangan Fiber Penutup Pagar

 

Dengan adanya penutup dari fiber di pagar pembatas lantai 2, area koridor di lantai 2 Madrasah Ibtidaiyah menjadi lebih aman bagi para siswa. Penutup tersebut tidak hanya mencegah terjadinya kecelakaan, tetapi juga efektif dalam melindungi area pojok baca dari tempias air hujan. Buku-buku yang ada di pojok baca kini terlindungi dengan baik, sehingga siswa dapat terus menikmati kegiatan membaca tanpa khawatir buku-buku mereka akan rusak akibat air hujan.

 

Kepala Madrasah Ibtidaiyah, Ibu Ambar Nurhidayati, menyampaikan apresiasi yang tinggi terhadap program ini. "Kami sangat berterima kasih kepada adik-adik mahasiswa KKN UNDIP yang telah membantu menciptakan lingkungan yang lebih aman dan nyaman di sekolah kami. Semoga apa yang telah dilakukan dapat bermanfaat bagi semua pihak, terutama siswa-siswi kami," ujar beliau.

 

Dengan terlaksananya program ini, diharapkan Madrasah Ibtidaiyah Al-Islam Desa Donomulyo dapat terus meningkatkan kualitas lingkungan belajar yang mendukung aktivitas siswa-siswinya. Program pemasangan penutup pagar ini juga diharapkan dapat menciptakan lingkungan yang lebih aman dan kondusif bagi kegiatan belajar-mengajar.

 

Penulis : Anisa Sunhidayah (21070121130076) – S1 Teknik Industri, Fakultas Teknik

Dosen Pembimbing Lapangan : Annastasia Ediati, S.Psi., M.Sc., Ph.D., Psikolog